Tiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati dinyatakan memenuhi persyaratan pendaftaran oleh KPU Lanny Jaya

Tiom – hari terakhir pendaftaran bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati, KPU Lanny jaya nyatakan tiga Pasangan Calon memenuhi persyaratan pendaftaran dan akan melanjutkan Pemeriksaan Kesehatan di rumah sakit Dok 2 (dua) Jayapura.

Hal tersebut di sampaikan oleh Ketua KPU Lanny Jaya Aminastri Jigibalom saat menerima Pendaftaran ketiga Calon Bupati dan Wakil Bupati di kantor KPU Lanny jaya.
kamis(29/8/24)

Ketiga Calon tersebut di antaranya:
Pasangan:
-Aletinus yigibalom dan Fredi Ginia Tabuni
-Yemis Kogoya dan Tanus Kogoya
-Tan Wanimbo dan Undien Jikwa

Kapolres Lanny jaya Kompol Nursalam Saka,S.Pd.,MM juga turut hadir  memberikan selamat kepada ketiga Calon yang di nyatakan memenuhi syarat dalam Pendaftaran Bupati dan Wakil Bupati di  Kantor KPU Lanny jaya,

Kapolres juga menghimbau agar  setiap pasangan calon dapat  bersaing secara sehat dalam  pentahapan Pilkada.

khususnya bagi masyarakat Pendukung dari masing-masing calon  agar dapat bersama-sama membantu Polres Lanny jaya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Lanny Jaya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *