Burmeso – Selasa 12 November 2024 telah terjadi kasus kebakaran satu unit rumah milik Bapak Yohanis Boleba (pekerjaan di Pemda Mamberamo Raya) namun tidak menimbulkan korban jiwa dan mengakibatkan kerugian materiil.
Adapun penyebab terjadinya kebakaran adalah dikarenakan adanya anak anak kecil yang bermain korek api didalam rumah / dalam kamar yang membakar kain sprei tempat tidur sehingga api menjalan dengan begitu cepat dikarenakan angin dan kontruksi bangunan rumah terbuat dari kayu (Rumah Kayu).
Dengan adanya kejadian tersebut anggota polres Memberamo raya mendatangi rumah yang terbakar dan membantu bersama masyarakat agar api tidak menjalar ke rumah yang berdekatan dengan rumah yang terbakar yang mana dari kebakaran terus kegian materiil berkisar kurang lebih 1 Milyar Rupiah.
Setelah api padam tim Reskrim polres Mamberamo Raya mendatangi Tempat terjadinya kebakar sebagai tindak lanjut tugas kepolisian terkait kasus kebakaran yang terjadi di Kampung Burmeso Distrik Mamberamo Tengah Kabupaten Mamberamo Raya.
Dengan adanya kasus kebakaran terbut, Kapolres Mamberamo Raya AKBP. Supraptono menghimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih berhati hati dalam menggunakan api karena hampir rata rata pemukiman masyarakat di kampung Burmeso ini banyak bangunan dengan menggunakan kayu yang mudah terbakar. Untuk itu para orang tua agar lebih peka kepada anak anak yang suka bermain korek api karena akan membahayakan diri sendiri dan juga warga disekitarnya ucap Kapolres.[hmr/rd]