NGAWI, BUSERJATIM.COM GROUP- Babinsa Koramil 07/Ngrambe Kodim 0805/Ngawi, Serka Sumardi, melaksanakan pendampingan kegiatan fogging (pengasapan) yang dilakukan oleh Puskesmas Kecamatan Ngrambe, Rabu (14/5/2025). Kegiatan ini menyasar sejumlah lingkungan warga sebagai upaya pencegahan penyebaran penyakit demam berdarah dengue (DBD).
Serka Sumardi menjelaskan bahwa fogging dilakukan untuk membasmi sarang nyamuk Aedes aegypti, penyebab utama penyakit DBD. Selain mendampingi proses penyemprotan, dirinya juga aktif memberikan imbauan kepada warga agar menjaga kebersihan lingkungan.
“Fogging ini adalah langkah pencegahan dini. Kami juga mengingatkan masyarakat agar menerapkan pola hidup bersih melalui langkah 3M, yaitu menguras, menutup, dan mengubur barang-barang yang tidak diperlukan,” ujar Serka Sumardi.
Ia menambahkan, penyemprotan dilakukan karena adanya potensi munculnya kasus DBD di wilayah binaan. Oleh karena itu, tindakan preventif seperti ini dinilai penting untuk melindungi kesehatan masyarakat.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga, yang berharap upaya serupa dapat rutin dilakukan, terutama saat musim pancaroba atau meningkatnya kasus DBD di wilayah tersebut.
















