Polsek Widasari Intensifkan Patroli Jaga Kondusifitas Libur Panjang Maulid Nabi

 

Indramayu – Polsek Widasari Polres Indramayu Polda Jabar meningkatkan kegiatan patroli di wilayah hukumnya sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama libur panjang Maulid Nabi.

Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Widasari AKP Suprapto mengatakan, patroli rutin yang ditingkatkan ini merupakan bentuk hadirnya polisi di tengah masyarakat, sekaligus langkah preventif untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas.

“Libur panjang biasanya berpotensi menimbulkan kerawanan, baik dari segi lalu lintas maupun tindak kriminal. Oleh karena itu, Polsek Widasari melakukan patroli secara mobile untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif,” ujar Kapolsek didampingi Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno, Sabtu (6/9/2026)

Dalam pelaksanaannya, patroli menyasar jalan utama, pemukiman penduduk, hingga kawasan objek vital. Anggota juga melakukan patroli dialogis dengan masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Kapolsek menambahkan, kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman sekaligus membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat.

“Kami juga mengimbau warga agar tetap waspada, menjaga keamanan lingkungan, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika melihat atau mengalami potensi gangguan kamtibmas,” jelas AKP Suprapto.

Dengan langkah ini, Polsek Widasari berkomitmen menjaga wilayah tetap kondusif sehingga masyarakat dapat menjalani libur panjang dengan aman dan nyaman.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *