Majalengka – Tim Audit Kinerja Inspektorat Daerah Militer (Itdam) III/Siliwangi melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka audit kinerja terhadap Program Kerja dan Anggaran (Progjagar) Tahun Anggaran 2025 serta pengawasan percepatan pembangunan Konstruksi Dapur Khusus Makan Prajurit (KDKMP) di wilayah Kodim 0617/Majalengka, Selasa (20/1/2026).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Irutlum Itdam III/Slw Kolonel Inf Indra Padang, selaku Ketua Tim Audit. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan program berjalan sesuai ketentuan, transparan, dan akuntabel.
Rangkaian peninjauan diawali dengan pengecekan pembangunan KDKMP di Desa Cijurai, Kecamatan Panyingkiran. Selanjutnya, tim melanjutkan peninjauan ke KDKMP Desa Leuwikidang dan Desa Girimukti di Kecamatan Kasokandel, serta KDKMP Palasah, Kecamatan Palasah.
Selain meninjau progres fisik pembangunan, Tim Audit Kinerja Itdam III/Slw juga melaksanakan pemeriksaan administrasi dan pertanggungjawaban keuangan. Pemeriksaan Wabku dan produk staf dilaksanakan di Aula Sindangkamulyan Kodim 0617/Majalengka.
Adapun satuan yang diperiksa meliputi Staf Intel, Staf Operasi, Staf Personel, Staf Logistik, Staf Teritorial, Unit Intel, Koperasi, serta BBM Kodim 0617/Majalengka. Pemeriksaan juga dilakukan terhadap Poskes 03.10.17 Majalengka, Subdenpom III/3-5 Majalengka, dan Minvetcad III Majalengka.
Dandim 0617/Majalengka Letkol Inf Fahmi Guruh Rahayu, beserta jajaran menyambut baik kegiatan audit tersebut. Ia menyampaikan bahwa audit kinerja ini menjadi sarana evaluasi untuk meningkatkan tertib administrasi serta efektivitas pelaksanaan program kerja di satuan.
“Melalui audit ini diharapkan seluruh program, khususnya Progjagar TA 2025 dan pembangunan KDKMP, dapat berjalan tepat sasaran, sesuai aturan, dan memberikan manfaat optimal bagi prajurit,” ujarnya.
Kegiatan audit kinerja berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga selesai. (Pendim_0617)
















