BOGOR – Kapolsek Kemang, AKP YULITA HERIYANTI, SH, MH, melakukan silaturahmi dengan Pengawas SPBU COCO Perum Telaga Kahuripan, Bpk. ERDI, dan Security Bpk. Muchsin, pada Selasa (20/01/2025) sore. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan sinergitas dan mempererat tali silaturahmi di wilayah Kec. Kemang untuk menciptakan keamanan dan ketertiban.
Kapolsek Kemang didampingi Panit Binmas IPDA YULISTA MEGA STEFANI, SH, dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan produktif. Situasi selama kegiatan aman dan kondusif, mencerminkan komitmen bersama menjaga keamanan di Kec. Kemang.
Dikesempatan lain *Plt. Kasi Humas Polres Bogor IPDA Hamzah Sofyan menyampaikan apabila warga masyarakat ada yang menemukan hal – hal yang mengganggu kamtibmas dan menemukan tindakan kriminalitas lainnya dan adanya perekrutan Tenaga kerja Ilegal dengan Menjanjikan Gaji besar akan tetapi tidak resmi payung hukumnya masuk dalam tindak pidana perdagangan orang TPPO segera adukan laporkan ke *Call Center 110 operator kami melayani 24 jam aduan serta laporan masyarakat ataupun nomor aduan Polres Bogor di 0812 1280 5587.
















